Rekomendasi Merek Parfum Favorit Pria

Parfum pria menjadi hal penting supaya selalu wangi jika berada bersama orang lain, terutama wanita. Apalagi umumnya wanita suka pria yang tampil wangi. Bahkan beberapa pria dewwasa suka mempunyai wewangian yang khas dari sebuah merek parfym yang bagus dan berkualitas. Berbagai macam jenis minyak wangi dari harga murah hingga mahal yang bisa dipilih, mulai yang tersedia di toko-toko, supermarket hinga gerai khusus parfum. Bermacam merek parfum favorit pria seperti Axe, Gatsby, Bask sampai Hugo, Boss dan Bvlgari. Perlu juga anda tahu belum tentu wewangian tertentu disukai oleh wanita, jadi pastikan Anda tidak salah dalam memilihnya. Sebab salah-salah Anda justru beberapa orang tidak suka, karena mungkin aroma parfum yang Anda pilih terlalu tajam dan menusuk hidung. 

Hugo Boss
Hugo Boss
Wangi dominan dari parfum ini adalah jeruk, dan terbukti banyak wanita menyukai aromanya. Wangi yang keluar dari perpaduan antara kayu cendana, zaitun serta krim vanilanya begitu segar, namun tidak terlalu kuat. Boss Orange memang diciptakan khusus bagi mereka para pria yang sebenarnya dan ingin selalu tampil maskulin.
Wangi Hugo Boss menjadi favorit para pria karena aromanya berasal dari rum kental sehingga menimbulkan kesan hangat dan manis. Dominasi dari wangi tersebut berasal dari bahan alami Green Apple, floral dan buah Grapefruit.

Escada, Magnetism For Men 
Escada sukses meluncurkan “Sentiment for Men” pada tahun 2002. Wanginya enak dan lembut menimbulkan kesan intuitif yang tajam cocok untuk pria eksekutif dan enerjik. Kemudian Escada mengembagkan aroman lain  dengan merk “Magnetism for Men”. Dominasi aroma rempah, kayu-kayuan, amber dan mint membuat pria terkesan sensual, hangat dan tetap maskulin.

Bvlgari
Merk parfum ini memiliki wangi khas dan cocok untuk tipe pria konservatif, to the point serta mengandalkan kecerdasan otak. Wangi parfum ini sangat elegan dan membuat pria lebih percaya diri serta penuh intuitif.

Pour Homme II, Gucci
Nuansa yang diciptakan dari semerbak Gucci Pour Homme II ini adalah sosok yang lebih santai, namun tetap dengan attitude yang manly dan tegas. Paduan aroma rempah tadi menguatkan kesan manly sehingga Anda tidak perlu khawatir aroma parfum ini terlalu lembut dan mengurangi maskulinitas diri.

Calvin Klein
wangi parfum favoritnya adalah CK Eternity. Parfum ini menonjolkan sisi pria yang calm, modern dan santai. Namun beberapa wanita juga menyukai jenis Truth sehingga banyak pria memakainya. Wangi ini berkesan woody aromatic dan pria yang memakainya konon tipe pria yang bijak dan dewasa sehingga membuat nyaman wanita yang ada didekatnya.

Axe/Gatsby
Axe/Gatsby
Jenis parfum ini biasa cocok dipakai oleh remaja dengan wangi yang sporty. Harganya masih relatif murah karena ini jenis yang banyak dijual di supermarket terdekat. Harganya yang hanya kisaran 15 ribu hingga 50 ribu rupiah sudah cukup pantas untuk menjaga bau badan yang tetap segar sehari-hari.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama