Ciri Gejala Awal Diabetes Tipe 2

Diabetes Tipe 2
Gejala diabetes tipe 2, satu penyakit yang kerap kali menyerang kebanyakan  orang jaman sekarang. Biasanya dipicu akibat kelebihan glukosa, karbohidrat dan obesitas, dari gaya hidup yang kurang sehat disebabkan kelebihan makanan yang dikonsumsi. Sebaiknya kenali, ciri, tanda, gejala awal diabetes, sehingga cepat bertindak untuk memperbaiki pola hidup sehat. Mengidap diabetes tipe 2 tentu sangat tidak diharapkan karena bakal mengganggu, terutama pola makan yang menjadi dibatasi. Semoga diabetes bisa dihindari, segara waspada dan dicegah jika gejala-gejala ini muncul:

Buang Air Kecil Lebih Sering
Ini merupakan indikasi lain bahwa seseorang mengidap diabetes. Jika Anda lebih sering buang air kecil lebih sering, kondisi ini disebut poliuria.

Sering Haus
Tanpa sebab yang jelas, Anda merasa sangat haus sepanjang hari dan ingin minum. Ini terjadi karena tubuh kehilangan air akibat poliuria dan membutuhkan kembali pasokan cairan tubuh.

Penglihatan Semakin Lemah
Jika penglihatan Anda semakin sering kabur, itu bisa disebabkan katena tingkat glukosa dalam darah meningkat. Glukosa tersebut akan menumpuk di sekitar lensa mata, sehingga penglihatan Anda sering tidak fokus.

Mengalami Penggelapan Warna Kulit
Bintik-bintik gelap mulai muncul di kulit. Biasanya bintik atau penggelapan kulit terjadi di sekitar leher dan merupakan indikasi diabetes. Tubuh merespon insulin dengan menghasilkan lebih banyak pigmen, sehingga beberapa bagian kulit menjadi lebih gelap.

Mudah Lelah
Anda lebih mudah lelah daripada biasanya. Waspadai gejala ini karena ini merupakan gejala diabetes.

Sering Merasa Lapar
Kadar insulin membuat orang merasa mudah lapar walaupun sudah makan banyak dari biasanya. Dorongan rasa lapar ini memuat seseorang makan lebih banyak atau secara medis disebut dengan polifagia.

Luka Butuh Waktu Lama Untuk Sembuh
Indikasi mudah untuk mengetahui gejala diabetes adalah luka pada tubuh Anda. Jika Anda mengalami luka potong atau luka gores yang lama kering dan lama sembuh dibanding biasanya, ini adalah gejala yang harus diwaspadai.

Sebelum benar-benar terindikasi kencing manis atau diabetes tipe 2, alangkah baiknya anda ketahui penyebab kencing manis, sehingga dapat mencegah lebih dini.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama