Tahu Kupat Kuliner Khas Solo

Tahu Kupat Khas Solo
Jika anda suka makanan tahu kupat kemungkinan besar anda adalah orang wilayah Solo dan sekitarnya. Tahu kupat kuliner Solo satu ini menurut saya patut dicoba bagi wisatawan luar kota. Makanan khas di suatu daerah selalu menjadi favorit utama saat berkunjung di luar daerah, apakah saat berwisata, tugas, kerja, konser dsb. Nah ini khusus di kota Solo atau Surakarta yaitu tahu kupat.

Tahu kupat memang makanan sederhana yang bukan terkolong makanan mewah, namun justru itulah yang khas. Menunya terdiri dari tahu goreng, kupat (ketupat), bakwan, mie kuning, tauge, dan irisan kol, kerupuk bisa juga ditambah telur goreng dan bumbu kuah kecap gula khas yang enak. Pada kuah kecapnya ini intinya selain tahu anget goreng, rasanya manis yang menonjol, bawang putih menambahkan rasa gurih kemudian cabe rawit yang digerus dengan sendok sesuai permintaan yang menambah rasa pedas yang mantab.

Penjual tahu kupat biasanya ditemui memakai gerobakan, anda akan banyak menemui di sekitar keraton alun-alun utara, pasar Klewer dan masjid Agung. Anda harus pandai-pandai memilih penjual tahu kupat yang enak, harga bukan menjadi masalah karena harganya berkisar 6000 - 10.000 saja. Kebanyakan penjual berupa gerobakan di tempat tempat keramaian di Solo. Meskipun gerobakan tapi rasanya spesial, penjual yang ramai dan tempat yang bersih biasanya sudah punya banyak pelanggan yang suka karena rasa tahu kupatnya yang enak.

Beberapa warung makan tahu kupat yang bisa anda coba
Tahu Kupat "Fajar". Tepatnya di Pabelan, di pojokan sebuah pabrik tekstil
Tahu Kupat Sido Mampir yang letaknya disebelah Masjid Solikhin Jl. Gajah Mada 95
Tahu Kupat Pak Gombloh Jl. Perintis Kemerdekaan no 62, Solo kira-kira 500 meter di utara Pasar Kabangan

Selain info tahu kupat, masih banyak wisata kuliner spesial di kota Solo yang bisa anda coba

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama