Gunung Favorit Para Pendaki di Jawa

Kegiatan pendakian gunung (mountenering) sudah sangat populer di dunia, termasuk di Indonesia. Khususnya yang paling banyak memiliki gunung adalah pulau Jawa, sehingga banyak menjadi tujuan para pendakinya. Dari banyaknya gunung tersebut, ada beberapa gunung tujuan favorit  para pendaki. Mungkin bagi anda yang suka kegiatan muncak, wajib tahu untuk mendaki gunung - gunung terkenal ini  

5 Gunung Paling Banyak Pendakian

1.Gunung Lawu
Gunung Lawu tinggi 3.265 mdpl tepatnya di perbatasan Provinsi Jawa Tengah dan Jawa Timur. Status gunung ini adalah gunung api "istirahat" dan telah lama tidak aktif. Lereng Lawu mempunyai banyak tempat wisata terkenal sperti Tawangmangu, sarangan,dan wilayah bascamp penadakian itu sendiri.

Pendakian standar dapat dimulai dari dua tempat (basecamp): Cemorokandang di Tawangmangu, Jawa Tengah, serta Cemorosewu, di Sarangan, Jawa Timur. Gerbang masuk keduanya terpisah hanya 200 m.

2. Gunung Gede Pangrango
Gunung Gede Memiliki Tinggi 2.958 mdpl di Propinsi Jawa Barat berada di wilayah tiga kabupaten yaitu Kabupaten Bogor, Cianjur dan Sukabumi. Hutan pegunungan di kawasan ini merupakan salah satu yang paling kaya jenis flora di Indonesia.

3. Gunung Merbabu 
Berada pada ketinggian 3.145 mdpl, di Jawa tengah Magelang Salatiga dan Boyolali. Merbabu sangat populer untuk pendakian, puncaknya sangat indah dan ada kawasan sabana yang menarik untuk di abadikan gambar-gambarnya.

Jalur pendakian di daerah Salatiga ada 3, Cunthel, Thekelan dan Wekas sengankan di Boyolali ada jalur Selo.

4. Gunung Arjuno
Puncak Mahameru 3.339 mdpl terletak di kota Malang Jawa Timur. Salah satu Gunung favorit para pendaki, dengan ketinggian yang cukup lumayan. 
Gunung Arjuno dapat didaki dan berbagai arah, arah Utara (Tretes) melalui Gunung Welirang,dan arah Timur (Lawang) dan dari arah Barat (Batu-Selecta), dan arah selatan (Karangploso), juga dari Sumberawan, Singosari.

5. Gunung Semeru
Semeru dengan ketinggian 3.744,8 mdpl tertinggi di Jawa yang menjadi gunung favorit no 1 para pendaki. Letaknya Di kawasan  Tengger-Bromo-Semeru adalah kawasan wisata selalu ramai dikunjungi wisatawan lokal dan asing.

Gunung Seemeru adalah gunung api yang masih aktif. Di puncak Gunung Semeru (Puncak Mahameru) pendaki disarankan untuk tidak menuju kawah Jonggring Saloko, juga dilarang mendaki dari sisi sebelah selatan, karena adanya gas beracun dan aliran lahar. Dibutuhkan waktu perjalanan 2-4 hari untuk bisa sampai ke puncak.

1 Komentar

  1. Salam

    Berbagi Kisah, Informasi dan Foto

    Tentang Indahnya INDONESIA

    www.jelajah-nesia2.blogspot.com

    www.jelajah-nesia.blogspot.com

    BalasHapus
Lebih baru Lebih lama