Cara Menghilangkan Bau Prengus Daging Kambing


daging kambing tidak prengus

Salah satu masalah umum dalam memasak daging kambing adalah bau prengus yang tidak disukai di aroma masakan.Masih banyak yang belum tahu cara menghilangkan bau prengus daging kambing

Berikut ini tips memasak daging kambing tanpa bau prengus:

1. Didihkan air di dalam panci sambil siapkan rempah-rempah seperti lengkuas, sereh, daun salam, dan daun jeruk yang telah digeprak.

2. Setelah air mendidih, masukan rempah-rempah bersama daging kambing lalu tutup rapat. Jangan campur daging dan jeroan dalam satu panci rebusan. 

3. Tunggu hinggga muncul buih-buih di atas lapisan air. Buih itu adalah kotoran yang semula menempel di daging kambing.

4. Buang buih-buih berbusa tersebut, lalu angkat daging kambing.

5. Tambahkan ketimun. Remas daging kambing yang sudah dipotong-potong bersama dengan irisan ketimun selama beberapa menit. Getah dalam ketimun bisa membuat aroma prengus daging kambing ini benar-benar hilang.

6. Daun pepaya jika kurang yakin bau hilang. Tumbuk atau iris tipis daun pepaya secukupnya, kemudian campurkan ke daging kambing. Remas perlahan namun jangan terlalu lama, karena dapat membuat rasa daging berubah menjadi pahit.

Anda bisa saja langsung menerapkan cara 5 atau 4 setelah membersihkan daging kambing untuik menghilangkan bau prengus. Nah cara 1-4 dipastikan  daging kambing lebih bersih dari bau dan kotoran yang menempel.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama